Die Kurzgeschichte der Mutter

18.2.09 / oleh AUFA FAMILY /

Ibu adalah guru pertama bagi setiap anak.
Bukan slogan, bukan pepatah bukan juga peribahasa. Semua orang tahulah...Lalu siapa guru pertama bagi seorang ibu? Ya pasti ibunya jg (eyang putri, oma, nenek ato mbah putrinya anak2 kita, maksudnya...). Tapi pernah ga berpikir, siapa GURU TERBAIK bagi setiap ibu. Subhanallah...tak lain tak bukan:anak-anak. 8 Maret 2003 adalah hari pertama saya diberi kepercayaan menjadi seorang ibu.Tapi hebatnya, Kemal addin aufarhesya sudah mulai mengajarkan banyak hal pada saya sejak lebih dari 9 bulan sebelumnya. Menyadari 'keajaiban' yang terjadi di dalam tubuh saya (ada sebuah kehidupan baru di perutku! It' amazing, right?!), untuk kemudian benar-benar memahami betapa rumitnya setiap proses penciptaan (VCDnya luar biasa, pak Harun Yahya. suer deh!). Itu pelajaran pertama. Materi-materi selanjutnya diberikan di saat dan dengan cara yang tdk terduga. Ah semua ibu pasti merasakan hal yang sama. pertama kali saya minta maaf pada ibu saya adalah hari2 pertama saya punya Addin. Dan (yg bener2 from the bottom of my heart, bukan cuma ritual sungkeman di hari raya, atau sekedar upaya 'melarikan diri' dari ceramah beliau he..he..)

oleh : dian arsyad

kategori :

0 komentar:

Posting Komentar